Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang memiliki karakter dan kepribadian yang berbeda. Nyatanya kepribadian seseorang bisa dilihat dari berbagai hal. Salah satunya dari apa yang disukai seperti makanan kesukaan.
Dr. Alan Hirsch, seorang ahli neurologi melalui bukunya yang berjudul “What Flavor Is Your Personality?” mengemukakan bahwa kepribadian seseorang berpengaruh terhadap pilihan makanannya.
Hal ini yang membuat kepribadian seseorang bisa dikenali melalui rasa makanan yang disukainya. Salah satunya dilihat dari makanan bercita rasa pedas.
Panganan dengan bumbu tajam menggigit lidah termasuk salah satu yang paling digemari di Asia, terutama Indonesia. Bahkan banyak yang merasa makan belum terasa lengkap jika tak didampingi sambal atau cabai rawit.
Lantas apa kamu penasaran bagaimana kepribadian individu penyuka makanan pedas? Melansir dari NBC News, Kamis (23/4/2020), berikut ulasannya.
1. Berani dan senang tantangan
Orang yang menyukai makanan pedas atau berbumbu tajam seperti makanan Asia dan Meksiko diklaim sebagai orang-orang yang berani mengambil risiko.
Penn State University sempat melakukan penelitian mengenai hal ini dengan objek para siswa di sana. Hasil yang mereka temukan, sebagian besar siswa yang menyukai kegiatan penuh tantangan adalah mereka yang menyukai makanan pedas.
2. Senang bergaul
Mereka yang suka rasa pedas juga diklaim sebagai pribadi yang senang bergaul. Penyuka rasa pedas merupakan pribadi yang terbuka dan mudah bergaul. Mereka juga mudah menerima hal-hal baru termasuk berkenalan dengan orang-orang baru.
3. Memiliki fokus tinggi
Orang penyuka makanan pedas dikenal mampu mengatur segala hal dengan baik dan sesuai dengan harapan, karena mereka memiliki tingkat konsentrasi yang tinggi.
"Begini" - Google Berita
April 24, 2020 at 09:41AM
https://ift.tt/2VwnOzC
Berani dan Senang Tantangan, Begini Kepribadian Penyuka Pedas - Liputan6.com
"Begini" - Google Berita
https://ift.tt/2SRqpmF
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
No comments:
Post a Comment